Pages

Navigation Menu

MUSEUM BATIK PEKALONGAN


MUSEUM BATIK PEKALONGAN di resmikan tanggal 12 Juli 2006 oleh Presiden Republik Indonesia Bapak Susilo Bambang Yudhoyono, bertepatan dengan peringatan hari koperasi ke-59. Beralamatkan di Jl. Jetayu No.1 dengan menempati gedung peninggalan kolonial Belanda yang dibangun pada pertengahan abad 19.

Ruang koleksi Batik dibagi dalam tiga ruang koleksi yang masing-masing terdiri dari :
1. Ruang Nusantara yang di isi dengan koleksi ibu Hj. Ani Yudhoyono dan Ibu Hj. Herawati Budiyono
2. Ruang Pedalaman
3. Ruang Pesisiran
mempunyai tema sendiri-sendiri, pergantian koleksi batik dilakukan setiap 4 bulan sekali, hal ini dilakukan untuk menghindari supaya pengunjung tidak jenuh.

Kedai Batik
Kedai Batik (Batik Shop) adalah salah satu fasilitas di Museum Batik Pekalongan yang menyediakan berbagai produk komoditi batik yang dijual kepada pengunjung.

Workshop Batik
Merupakan suatu fasilitas yang dapat dijadikan tempat pelatihan serta praktek secara langsung oleh pengunjung. Workshop yang ada di Museum Batik Kota Pekalongan juga sering kali dijadikan alternatif tempat membatik bagi siswa-siswi SD hingga SLTA guna memenuhi tugas-tugas mata pelajaran muatan lokal batik yang kini diajarkan disekolah-sekolah di lingkungan kota Pekalongan.  


 Foto-foto Museum Batik Kota Pekalongan







0 komentar: